Tidak ada orang tua yang menginginkan hal buruk terjadi pada anaknya. Sehingga orang tua akan mendidik anaknya sebaik dia bisa. Akan memberikan apa yang bisa dia berikan kepada anaknya. Selama dia bisa upayakan yang terbaik pasti dia akan memberikan yang terbaik untuknya. Semua orang tua pasti ingin anaknya menjadi lebih dari orang tua. Menginginkan anaknya bisa menjadi orang yang berguna dan bermanfaat, dan sukses di masa depannya.
Orang Tua Akan Selalu Memaafkan Anaknya Sebandel Apapun
Jadi jika kita bertemu dengan orang yang bandel, nakal. Bukan berarti orang tua tidak mendidiknya dengan benar. Walaupun ada juga karena orang tua tidak mendidik atau memberikan perhatian yang seharusnya, entah karena terlalu sibuk dengan kerjaan, atau ada masalah internal dalam keluarga. Tapi pada umumnya semua orang tua akan berupayakan terbaik untuk anaknya untuk masa depan anaknya. Dan kadang anak yang nakal, bandel, karena itu pilihan anak itu. Karena memang dari anak tersebut.
Bukan dari didikan orang tua yang salah. Banyak yang saya temui dan sepengalaman saya kebanyakan orang-orang yang bandel adalah pilihannya, karena mereka yang ingin seperti itu. Padahal orang tuanya sudah sangat baik, dan selalu mengingatkan hal baik. Sudah sangat perhatian. Tapi anaknya saja yang tidak bisa di atur. Yang keras kepala. Dan saya pun juga begitu. Orang tua sudah sangat berusaha. Tapi saya saja yang bandel dan keras kepala. Tapi itulah kasih sayang orang tua sepanjang jalan. Tidak terhingga.
Sehingga saat kami terutama saya sendiri yang sudah senakal apa pun, sudah sebandel apapun di luar. Sudah mengecewakan orang tua, dan membuat orang tua menangis berkali-kali karena kelakuan saya. Tapi saat saya pulang, orang tua akan terus membukakan pintu. Baik pintu rumah, atau pintu hatinya untuk saya. Dan akan tetap memberikan pelukan dan makanan hangat untuk saya. Dan terlalu jika saya akan tetap menyakiti hati orang tua saya. Sehingga itulah yang membuat saya sadar, kasih sayang orang tua.